Kamis, 11 April 2013

SIMULASI UN 2013


Kata "simulasi" sudah tidak asing lagi di telinga kita, contoh di suatu berita tentang TNI yang rutin mengadakan simulasi tempur dengan melibatkan pihak musuh dan peralatan tempur canggih. Ada berbagai simulasi lainnya seperti simulasi penanggulangan kebakaran, gempa bumi atau bahkan tsunami. Kegiatan simulasi sangat penting sebagai tindakan siap aksi sebelum menghadapi peristiwa sesungguhnya.

Simulasi Ujian Nasional (UN) juga tidak kalah penting untuk dilaksanakan. Karena dengan adanya simulai akan memberi kesempatan kepada siswa mengetahui kesiapan mereka. Seorang siswa yang pada saat simulasi hasilnya belum memuaskan akan belajar lebih giat lagi agar mendapat nilai UN yang lebih baik. Sementara bagi mereka yang hasil simulasinya sudah baik akan merasa sedikit lebih tenang dan lebih “pede (percaya diri)” untuk menghadapi UN.

Selain Try Out, SD Islam Al Mujahidin telah melaksanakan Simulasi UN 2013 pada hari ini, 12 April 2013 di Laboratorium Komputer SD Islam Al Mujahidin. Simulasi yang diikuti oleh seluruh siswa kelas VI dimulai pukul 08.00. Satu siswa mengerjakan soal yang mirip dengan soal ujian nasional sesungguhnya. Soal-soal dalam Simulasi UN sudah disusun sesuai dengan Kisi-Kisi Ujian Nasional 2013, model dan jumlah soalnya sama, setiap paket harus dikerjakan dalam waktu sesuai waktu UN. Akan tetapi mereka lebih . Soal dikerjakan langsung di komputer dengan memilih opsi jawaban yang tersedia pada layar monitor. Setelah semua soal terjawab, siswa dapat melihat nilai hasil pekerjaan mereka secara langsung.


0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More